POLA EKOR MURAI BATU BERDASARKAN JENISNYA

Di zaman yang modern seperti sekarang ini banyak sekali penjual burung mengelabuhi pembelinya, bukan hanya murai batu tapi juga burung kenari, lovebird, kacer dan lainya. Anda harus berhati-hati, burung bukan sperti barang elektronik yang biasa dijual pasaran online. Di samping itu banyak penjual burung nakal yang ada di kios terdekat dari rumah anda, sebaiknya anda harus lebih mengetahui tentang penjual tersebut, jika tidak anda bisa di permainkan olehnya. Dengan adanya Gambar pola ekor ini semoga bisa setidaknya sedikitmembantu anda dalam mencari atau membeli burung murai batu. Membeli burung yang ada di kos burung terdekat sebaiknya meminta petunjuk dari teman yang sudah berpengalaman dan sangat paham dengan burung, supaya burung yang kita beli nantinya tidak mengecewakan.

Jika penjual mengatakan murai batu itu berasal dari medan sebaiknya anda teliti dahulu sebelum membeli, karena ada baiknya anda melihat lebih teliti paruh, badan, ekor, dubur, serta pola ekor murai batu itu sendiri. Dalam kasus tersebut banyak orang beranggapan bahwa murai batu yang ekornya pendek adalah muraibatu betina, itu belum tentu, kita tidak tahu apakah ekor murai batu itu telah di cabuti oleh si penjual tersebut atau dimanipulasi kita tidak tau.

Jadi, para kicau mania sekalian, harap di perhatikan bahwa membeli burung itumudah jika asal  beli, namun mebedakan asal dari burung itu agak sulit. 


Pola ekor murai batu


Berikut ulasan dari gambar murai batu indonesia di atas:  
1. Murai batu medan  memiliki panjang antara 14-27cm. Tanda ekor setengah dari pangkal ekor hitam dan setengah dari ujung ekor putih. 
2. Murai batu Aceh memiliki panjang antara 24-30cm. tanda ekor memiliki corak hitam lebih sediki dan didominasi corak putih dari ujung ekor. 
3. Murai batu Nias memiliki panjang 20-30cm. Ekor memiliki corak hitam cerah.
4. Murai batu lempuyang - ekor terlihat hitam pekat namun sedikit corak putih kecoklatan di ujung ekor. panjang 18 - 22cm. 
5. Murai batu Lasia - Hitam pada ekor murai batu lempuyang lebih moninan ketimbang corak putih. panjang 13-16cm. 
6. Murai batu sinabang - Memiliki corak hitam pekat dan hampir tidak kelihatan corak putihnya. Anda harus berhati-hati jika mau membeli murai batu nias, nanti bisa jadi itu murai batu sinabang. Panjang 12 - 16cm. 
7. Murai batu lampung - panjang 12-18cm. hampir sama dengan ekor murai batu medan namun membedakan hanya panjang dari kedua ekor murai batu tersebut. 
8. Murai batu kalimantan - dominan warna putih, setengah putih-hitam, sedikit hitam. panjang 8-13cm.
Semoga dengan adanya gambar pola ekor murai batu di atas bisa menambah wawasan dan dapat di jadikan acuan dalam membeli burung murai batu, supaya tidak salah dalam memilih burung murai batu sesuai keinginan anda.
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar